13 Manfaat Minum Kopi

Secangkir Kopi hangat dengan aroma wangi kopi dapat membuat kita terlena. Minuman kopi dengan ditemani kue kecil dapat menambah nikmatnya kehangatan kopi yang tersedia dihadapan kita. Sarapan pagi dapat terlewat karena kenikmatan secangkir kopi hangat.
Tahukah Anda bahwa kopi ternyata dapat memberikan banyak manfaat bagi Anda? Kopi mengandung antioksidan dan beberapa nutrisi yang dapat meningkatkan kesehatan Anda. Beberapa studi menunjukkan bahwa peminum kopi memiliki risiko lebih rendah mengidap beberapa penyakit yang serius.
Beberapa hal dibawah ini merupakan manfaat kopi yang telah dipelajari beberapa studi yang telah dilakukan:
- Kopi dapat meningkatkan energi dan membuat anda lebih cerdas
Kopi dapat membantu peminumnya mengurangi rasa lelah dan meningkatkan energi. Hal ini disebabkan oleh zat yang dikandungnya yaitu kafein. Ketika meminum kopi, kafein akan diserap aliran darah dan menuju otak. Di otak, kafein akan menghambat zat-zat yang menghalangi penghantaran impuls di serabut syaraf. - Kopi dapat membakar lemak
Kafein banyak terdapat pada suplemen pembakar lemak yang beredar di pasaran. Bebrapa studi menunjukkan bahwa kafein dapat mempercepat laju metabolisme sebesar 3 – 11%. - Kafein dapat meningkatkan kemampuan fisik
Kafein dapat meningkatkan hormon adrenalin dan melepas asal lemak dari jaringan lemak. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk meminum secangkir kopi 1/2 jam sebelum berolahraga.
- Kopi mengandung beberapa nutrisi penting
Kopi mengandung beberapa nutrisi penting termasuk diantaranya adalah Riboflavin, Pantothenic Acid, Manganese, Potassium, Magnesium and Niacin - Kopi dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa peminum kopi menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2 sekitar 23 – 50%. - Kopi dapat mencegah terkena Alzheimer dan dementia (gangguan kognitif dan memori)
- Kafein dapat memnurunkan risiko terkena penyakit parkinson
Meminum kopi dapat menurunkan risiko terkena penyakit parkinson sebanyak 60% - Kopi dapat melindungi hati dari beberapa penyakit
Peminum kopi memiliki risiko yang lebih rendah terkena sirosis hati yang dapat menyebabkan penyakit pada hati. - Kopi dapat mencegah Depresi dan membuat lebih bahagia
- Peminum kopi memiliki risiko yang lebih rendah terkena penyakit kanker
- Kopi tidak menyebabkan penyakit jantung dan mengurangi risiko terserang stroke
- Kopi dapat memberikan peluang hidup lebih lama
- Kopi banyak mengandung banyak antioksidan
Namun yang perlu dingat bagi kita semua adalah Minumlah yang cukup dan jangan berlebihan. Jika berlebihan, Anda tetap akan mendapat masalah nantinya.
(122)